Lapas dan Rutan Korwil Banyumas Pamerkan Produk Narapidana

    Lapas dan Rutan Korwil Banyumas Pamerkan Produk Narapidana
    Lapas dan Rutan Korwil Banyumas Pamerkan Produk Narapidana

    BANYUMAS - Sistem pemasyarakatan diselenggarakan dalam rangka membentuk Warga Binaan Pemasyarakatan, agar menjadi manusia seutuhnya, menyadari kesalahan, memperbaiki diri, dan tidak mengulangi tindak pidana, sehingga dapat diterima kembali oleh lingkungan masyarakat, dapat aktif berperan dalam pembangunan, dan dapat hidup secara wajar sebagai warga yang baik dan bertanggung jawab.

    Memasuki usia ke 58 tahun 2022 ini, Pemasyarakatan menjadi institusi penegak hukum yang menjadi salah satu muara Sistem peradilan pidana di Indonesia, Tanpa mengesampingkan berbagai masalah yang ada, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan melalui seluruh Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan berupaya memberikan hidup, kehidupan dan penghidupan bagi pelanggar hukum, melalui kegiatan Pembinaan Kepribadian dan Kemandirian.

    Dalam rangka memeriahkan Hari Bakti Pemasyarakatan Tahun 2022 ini. Pemasyarakatan menyelenggarakan Program One Day One Prison’s Product. Masyarakat diharapkan dapat membeli produk karya Warga Binaan Pemasyarakatan yang di produksi Lapas / Rutan seluruh Indonesia.

    Koordinator Wilayah (korwil)  UPT Pemasayarakatan Banyumas menyelengarakan Pameran Karya Warga Binaan Pemasyarakatan bertajuk One Day One Prison’s Product, Kamis (14/04/2022).

    Kegiatan dipusatkan di Alun – alun Banyumas (Halaman Rutan Banyumas). Pada event tersebut dipamerkan Karya Warga Binaan dari Lapas Kelas IIA Purwokerto, Lapas Narkotika Purwokerto, Bapas Purwokerto, Rutan Banyumas, Rutan Banjarnegara, Rutan Purbalingga, Rupbasan Purwokero, dan Rupbasan Purbalinga.

    Karutan Banyumas, Agung Nurbani Selaku Ketua Panitia Kegiatan menyampaikan bahwa, acara ini merupakan event Nasional yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, dalam Rangka Hari Bakti Pemasyarakatan ke 58 Tahun. 

    "Kegiatan ini merupakan dukungan untuk menjadikan WBP lebih semangat dan produktif”, ungkap Kepala Rutan Banyumas.

    Ditemui di lokasi pameran, Reni salah satu pembeli mengungkapkan bangga dan mendukung karya-karya yang dihasilkan oleh Warga Binaan Pemasyarakatan.

    "Apalagi namanya napi pasti ingin jadi baik dari yang dulu, kita harus mendukung kegiatan positif seperti ini, hasil karyanya ya kita beli jadinya mereka (WBP) semangat”, ujarnya. 

    Sementara untuk Stand Produk Narapidana akan diselenggarakan 2 (dua) hari, Kamis – Jumat (14-15/04/2021) di Halaman Rutan Banyumas mulai pukul 15.00 sampai dengan 21.00 WIB yang diperuntukan untuk masyarakat luas yang ingin membeli produk dari WBP.

    (N.Son/***)

    Jawa tengah Banyumas
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Kesadaran Terhadap Kekayaan Intelektual,...

    Artikel Berikutnya

    Kunjungi TMMD Reguler ke-113 Kodim 0732/Sleman,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami