Dukung Program Vaksinasi, Koramil 19/Purwantoro Selalu Terjunkan Babinsa Berikan Pendampingan

    Dukung Program Vaksinasi, Koramil 19/Purwantoro Selalu Terjunkan Babinsa Berikan Pendampingan

    WONOGIRI – Koramil 19/Purwantoro melalui personel Babinsa jajarannya, aktif mendukung kegiatan Serbuan Vaksinasi dan percepatan penanganan pandemi Covid-19 di wilayah, dengan selalu memberikan pendampingan dalam kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan.

    Jum’at(24/6),  seperti yang dilaksanakan oleh Babinsa Kelurahan Tegalrejo Serma Bambang, dirinya bersama dengan Bhabinkamtibmas Polsek Purwantoro memberikan pendampingan kegiatan vaksinasi bagi warga binaan oleh tenaga kesehatan dari Puskesmas Purwantoro I

    Disela kegiatan Serma Bambang mengatakan, keberadaan dirinya bersama dengan Bhabinkamtibmas untuk membantu kelancaran dan ketertiban selama kegiatan berlangsung, serta memberikan himbauan dan memantau penerapan protocol kesehatan.

    “ Tetap bersinergi, kami membantu pendampingan dan pengamanan para tenaga kesehatan melaksanakan tugasnya sebagai petugas vaksinator, dan membantu menjaga ketertiban para peserta sesuai dengan aturan protokol kesehatan yang telah ditentukan ”, ujarnya.

    Sementara itu Danramil Kapten Inf Hengky Nurcahyadi ditempat terpisah menyampaikan, program serbuan vaksinasi merupakan program pemerintah dalam percepatan penanganan pandemi Coivd-19 dan harus didukung oleh semua pihak, termasuk warga masyarakat.

    “ Kami secara penuh mendukung program Vaksinasi, yang diberikan kepada seluruh warga masyarakat melalui program serbuan vaksinasi, dengan selalu memberikan pendampingan dalam setiap pelaksanaannya ”, imbuhnya.

    (Arda 72).

    Wonogiri
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Bhabinkamtibmas, Anggota Koramil...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 03/Ngadirojo Berikan Materi PBB...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami